Hayoo... siapa yang sudah pernah
mendengar nama ini sebelumnya? Atau malah sebaliknya? Belum pernah tahu bahkan
baru mendengar ini? Xixixi..tak kenal maka tak sayang. Kenalan yuk..supaya kita
tahu. Yes, begitu lihat nama ini sekilas di TL twitter ada akun yang bernama @1minggu1cerita membuat saya langsung tertarik untuk bergabung di dalamnya, walaupun belum ada anggota yang pernah saya kenal sebelumnya disini. Dan saya? langsung berinisiatif sendiri meskipun tanpa diminta untuk follow akun instagramnya nya juga.
Dari namanya saja sudah membuat saya tertarik dan ingin mengetahui lebih jauh lagi apa itu 1 Minggu 1 Cerita yang familiar disingkat dengan 1M1C. Sudah pasti dong, ini adalah suatu komunitas blogger yang bersifat positif dan akan memberi banyak manfaat bagi saya untuk membuang rasa malas dalam menulis lagi, karena diharuskan setor tulisannya 1 minggu 1 kali (sudah mikir di awal baca judul akunnya pasti diminta setor 1 minggu 1 kali xixi).
Dari namanya saja sudah membuat saya tertarik dan ingin mengetahui lebih jauh lagi apa itu 1 Minggu 1 Cerita yang familiar disingkat dengan 1M1C. Sudah pasti dong, ini adalah suatu komunitas blogger yang bersifat positif dan akan memberi banyak manfaat bagi saya untuk membuang rasa malas dalam menulis lagi, karena diharuskan setor tulisannya 1 minggu 1 kali (sudah mikir di awal baca judul akunnya pasti diminta setor 1 minggu 1 kali xixi).
Akhirnya saya mendaftar dan diminta isi formulir dengan mengisi data yang standar di link pendaftaran. sekaligus diminta untuk mengisikan nomer HP kita juga. Dan ternyata saya sudah mendapat jatah kode member 77 wow. Harus diingat-ingat tuh nomer keramat hehe karena sudah diwanti-wanti bahwa setiap akan setor saya harus diwajibkan mengisi nomor absen member.
Ternyata usut punya usut 1m1c
adalah suatu komunitas blogger yang berpusat di Bandung . Ada 6 orang yang menjadi admin disini. Sampai saat saya memposting tulisan ini, jumlah membernya sudah mencapai 100an orang yeyyy. Dalam komunitas ini, para membernya wajib menyetorkan tulisan
setiap satu minggu satu kali (lebih? boleh banget dong). Dengan tema yang akan disebarkan sebelumnya baik di sosmed ataupun di grup whatsapp.
Adapun panjang dan tema tulisan bebas, kecuali setiap minggu pertama di awal bulan sebisa mungkin member diminta menulis dan setor sesuai dengan tema yang sudah diputuskan oleh admin. Dan untuk tulisan yang bertema sebulan sekali, akan ada give away (GA) bagi pemenangnya yang tentu didapatkan dari member lain yang dermawan hehe. Member yang ingin menyumbangkan sesuatu barang untuk dijadikan GA bagi pemenangnya.
Adapun panjang dan tema tulisan bebas, kecuali setiap minggu pertama di awal bulan sebisa mungkin member diminta menulis dan setor sesuai dengan tema yang sudah diputuskan oleh admin. Dan untuk tulisan yang bertema sebulan sekali, akan ada give away (GA) bagi pemenangnya yang tentu didapatkan dari member lain yang dermawan hehe. Member yang ingin menyumbangkan sesuatu barang untuk dijadikan GA bagi pemenangnya.
Adapun deadline tulisan adalah
setiap hari minggu pukul 24.00. Kalau lewat dari waktu itu, otomatis tulisan member
yang sudah setor tidak akan terbaca oleh system dan dianggap gagal setor di
minggu yang tertinggal ini (saya pernah ngalamin ini tepatnya sebulanan yang
lalu setelah saya baru bergabung menjadi member huhuhu, padahal cuma telah 5
menit saja..alhasil tulisan saya tentang upacara bendera dihitung gagal
deh oleh system padahal udah ngebut nulisnya hehe.
Adapun GA yang dimaksud akan diberikan setiap 2
minggu sekali. Jadi setiap bulan akan ada 2 GA yang jadi penyemangat nulis buat para member. GA akan
dikirimkan kepada pemenang dalam setiap bulannya. Adapun GA pertama akan diberikan untuk
menjadi hadiah bagi tulisan bertema. Dan untuk GA kedua, adalah hadiah yang akan diberikan dalam kurun waktu 2 minggu setelah pemberian GA pertama. Untuk mendapatkan pemenang GA, admin akan menyeleksi tulisan
yang masuk dan akan menentukan 5 tulisan terbaik dari membernya yang berhasil masuk nominasi
untuk kemudian para member yang lainnya diminta melakukan voting untuk menentukan
siapa juara GA saat itu.
Oia komunitas 1M1C ini punya
beberapa hal yang harus kamu ketahui lho selain hal diatas. Dimana komunitas 1M1C ini
berbeda dengan komunitas blogger pada umumnya, karena di komunitas blogger ini ada yang
namanya grup whatsapp. Grup yang bisa dibilang ramai menjelang hari minggu,
apalagi hari minggu malam menjelang deadline hahaha. Para membernya
berbondong-bondong setor tulisan dan nitip linknya di grup itu.
Tapi..setelah posting di blog
masing-masing, setiap member diwajibkan menyetorkan ke dalam link setoran
milik admin komunitas ini. Dan tulisan saya kali ini sekaligus membuat saya wajib setor di minggu ke 40 (wow) banyak juga ternyata. Maka Link setoran adalah link wajib yang
mungkin harus disave atau dicatat oleh setiap membernya. Karena setiap minggu
kita pasti akan dihadapkan pada link khusus setoran untuk menyetorkan tulisan. Oia hampir lupa,
disini kita para member diminta mengisikan materi tweet promo tulisan dengan
format wajib yang sudah ditentukannya.
Dan untuk pendaftaran member
baru, akan tetap dibuka sepanjang tahun? bagaimana? Berminat kan? segera ajak
teman, saudara, keluarga bahkan pasangan untuk ikutan bergabung dengan
komunitas ini haha. Komunitas yang membuat saya jadi rajin posting paling tidak
satu minggu sekali. Padahal sebelum gabung di komunitas ini saya orang yang
tergantung sama mood nulis. Untuk buat satu tulisan saja bisa 3-7 hari masih
nangkring aja di draft blog.
Nah, dengan cara efektif “dipaksa”seperti
ini maka mau tidak mau kami harus segera posting dan belajar bertanggung jawab terhadap deadline. Seperti malam ini menjelang 20 menit lagi akan time limit
menjelang deadline sebelum tulisan bertema komunitas saya kali ini tercancel otomatis
oleh system (tidakkkk). Bergabung dalam komunitas ini membuat saya akan tetap
semangat menulis dan belajar menyesuaikan waktu dengan deadline. Menjadi member ke dalam komunitas menarik ini, membuat saya murni benar-benar menulis tanpa diembel-embeli titipan dari sponsor.
Bagaimana? Unik bukan? Ayo tunggu
apalagi mari segera bergabung menjadi bagian dari keluarga besar 1M1C yang
hangat, ramah dan kekeluargaan satu sama lain. Meskipun kami para member yang jauh belum sempat bertatap muka langsung dengan para admin dan member lainnya. Tapi kita memiliki visi dan misi untuk menulis menjadi lebih baik lagi. Jadi 1M1C adalah komunitas dari kita, oleh kita dan untuk
kita. Semangat terus untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas nulisnya ya bersama 1M1C. (FR)
Komentar
Tukeran yuuuk. Hahahahaha
ini salah satu grup yang di silent sekaligus sering diintipin juga karena bahasannya selalu seruuu <3