Pernah ga sih ngalamin sedang enak-enaknya ngajak ngobrol seseorang tiba-tiba orang itu asyik main HP sendiri. Atau misalnya sedang enak-enak jalan santai di trotoar tahu-tahu ada mobil berjalan cepat dan mengenai genangan air sehingga, kita pun "menjadi korban" dari cipratan air yang salah arah itu. Nah, saatnya kita belajar respect lagi terhadap orang lain.
Apa sih respect itu ? dan seberapa pentingnya dalam kehidupan ini ? Terus bagaimana sih cara termudah untuk menumbuhkan respect terhadap orang lain? Yuk ahh baca lagi tulisan dan analisa ala Febri #eeeaaa. Respect sebenarnya memiliki banyak arti lho yaitu bisa jadi menghargai, menghormati dan saling toleransi terhadap orang lain, sehingga akan berimbas baik untuk diri sendiri kita pastinya.
Dengan bersikap respect, otomatis komunikasi kita terhadap orang lain akan juga terjaga lho. Selain itu komunikasi menjadi lebih baik dan tentunya dengan begini rasa kekeluargaan pun akan sangat kuat karena kita saling mengakrabkan diri satu sama lainnya.
Sebenarnya, dengan memiliki rasa respect pada diri sendiri dalam kehidupan sehari-hari pun kita akan mudah kog diterima oleh orang lain. Karena kalau orang lain sudah respect terhadap diri kita, maka orang akan melihat dan menerima kita secara packaging utuh. Seperti melihat penampilan, gagasan, bahasa, attitude dan juga manner kita.
Dan pengen tahu bagaimana rasanya memiliki sikap respect itu : ikuti tips berikut ya guys, ga ada salahnya lho melatih diri untuk selalu mengedapkan rasa respect kepada siapapun :
Dengan bersikap respect, otomatis komunikasi kita terhadap orang lain akan juga terjaga lho. Selain itu komunikasi menjadi lebih baik dan tentunya dengan begini rasa kekeluargaan pun akan sangat kuat karena kita saling mengakrabkan diri satu sama lainnya.
Sebenarnya, dengan memiliki rasa respect pada diri sendiri dalam kehidupan sehari-hari pun kita akan mudah kog diterima oleh orang lain. Karena kalau orang lain sudah respect terhadap diri kita, maka orang akan melihat dan menerima kita secara packaging utuh. Seperti melihat penampilan, gagasan, bahasa, attitude dan juga manner kita.
Dan pengen tahu bagaimana rasanya memiliki sikap respect itu : ikuti tips berikut ya guys, ga ada salahnya lho melatih diri untuk selalu mengedapkan rasa respect kepada siapapun :
- Belajar menghargai orang lain terlebih dahulu, termasuk tetap berbuat baik ketika ada orang yang tidak menghargai kita atau menyakiti kita sekalipun.
- Belajarlah melatih komunikasi tanpa adanya bahasa kekerasan atau paksaan juga hindari bahasa yang terkesan menggurui ya.
- Mudahlah memberikan maaf pada orang lain, karena pada intinya nih setiap orang itu pasti tidak ada yang perfect ya.
- Menjadi pribadi yang baik untuk diri sendiri.
- Gampanglah mengakui kesalahan kita sedari dini mungkin kita melakukan kesalahan.
- Bergabunglah dengan teman-teman yang mau menghargai kita, jadilah bagian dari mereka dengan sepenuh hati ya #eeaaa.
- Tetap rendah diri juga ya jika kita mendapatkan suatu kebahagiaan yang sekiranya bisa bikin mereka mupeng.
- Biasakanlah dengan 3 kata sederhana namun memiliki makna besar. Seperti terimakasih, maaf dan tolong. Kata sederhana sih ya sebenarnya, namun jarang banget kita dengar dari orang-orang yang masih banyak bersikap jaim dalam hidupnya, ngekkkk
- Menghormati keputusan orang lain, meskipun si doi beda pendapat dengan kita ya atau memilih leave grup WA 😁.
- Jangan lupa belajar juga menghargai waktu ya, karena dengan begitu kita akan terbiasa menggunakan waktu dengan hal-hal yang bermanfaat semaksimal mungkin 😉
Nah gampang kan tips respect nya, kalau kita ingin melihat orang lain untuk respect kepada kita, tentunya kita juga harus menjadi pribadi yang mengesankan dan bisa diterima oleh orang lain dong. Betull kan ?
Yukk ahh belajar respect terhadap diri sendiri dulu sebelum mengharapkan orang lain respect juga terhadap diri kita ini. (FR)
Komentar
Nice sharing kaka febri, makasih loh tipsnya :)