Cara Mendekor Rumah Dengan Mudah Ala Selebgram




Saat lagi senggang buka-buka Instagram saya pun langsung terperanga dan kepoin akun Instagram teman jaman SMA saya yang rumahnya simple tidak banyak barang dan serba putih. Sudah bisa ngebayangin dong, bagaimana rajin dan rapinya dia mendekor rumah mungilnya itu. 

Dalam hati kecil, saya pun langsung tergerak ingin sedikit demi sedikit menata dan mendekor rumah ala-ala selebgram. Apalagi dengan rumah yang tertata rapi ini penghuninya pasti betah berdiam diri sambil bercengkerama sama keluarga. 

Akhirnya, saat scrool Instagram saya pun menemukan suatu acara menarik yaitu Bincang bincang dan berbagi tips dalam mendekor rumah ala selebgram. Akhirnya saya pun tanpa berpikir panjang datang ke acara yang digelar untuk meramaikan IPEX Jakarta 2019 ini. 

Oke, sebelum lanjut ngomongin acara yang padat ilmu seputar menata rumah ini. Saya pun langsung terperanga melihat acara yang megah dan gemerlap ini. Acara yang digelar per empat bulan ini, adalah ajang untuk mempromosikan unit rumah-rumah yang sedang dipasarkan dari seluruh daerah di Indonesia. 

KENALAN YUK DENGAN IPEX 2019

Nah, sebelum saya mengikuti talkshow seputar dekor rumah ala selebgram di Hall A&B Jakarta Convention Center (JCC). Saya pun harus melewati berbagai macam stand peserta pameran property yang meramaikan event ini. 

IPEX sendiri adalah kepanjangan dari Indonesia Property Expo, pameran ini bertujuan untuk mengenalkan adanya unit-unit perumahan yang dijual oleh para pengembang yang menjadi mitra dari bank BTN ataupun bank BTN Syariah. 


Emmmm, bisa dikatakan acara ini adalah pestanya KPR BTN. Oia disinipun saya dibuat takjub oleh stand bank BTN yang besar dan teramat megah. Seakan - akan menjadi pusat perhatian karena berada di kerumunan stand pengembang di sekitarnya.

Nah, para pengembang ini membangun unit-unit yang berasal dari daerah yang ada di sekitar  Jabodetabek seperti Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi. Ada juga dari Cikarang, Bandung, Kendari, Medan, Makassar dan masih banyak daerah lainnya, yang pastinya kesemuanya itu dijamin kepemilikannya dengan mudah oleh bank BTN. 

Para peserta pameran yang berjumlah sekitar 600 ini sangat antusias mengikuti pameran property akbar ini di Indonesia Property Expo. Jadi buat kalian yang sedang mencari hunian berbagai type dengan berbagai macam harga, baik subsidi ataupun non subsidi ada juga lho. 

Jadi ga perlu pusing lagi kan nyari rumah nya sekarang? Mau daerah mana? mau punya budget untuk bayar DP nya berapa? atau mau yang bersubsidi saja? yukk main-main ke IPEX 2019 ini. Catat ya jam bukanya di pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB dan acara hanya berlangsung selama 9 hari lho. 

Apalagi program yang diberikan sangat menarik perhatian seperti : 
  1. Harga jual mulai dari 130 juta rupiah
  2. Suku bunga rendah yang ditawarkan hanya 6,69%
  3. DP mulai dari 1%
  4. Jangka waktu kredit hingga 30 tahun lho, otomatis pun cicilan akan terasa ringan dong. 
Tunggu apalagi, ingat ya temans acara Indonesia Property Expo (IPEX) 2019 ini cuma ada di tanggal 2-10 Februari 2019. Yukk mumpung masih ada hari tersisa manfaatkan bersama keluarga untuk mencari info seputar hunian yang kalian suka. 



Free untuk tiket masuknya ya dan sebelum masuk kalian harus registrasi dulu di komputer yang telah disiapkan untuk dimasukkan ke dalam kotak undian berhadiah untuk para pengunjung. Sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui ya, siapa tahu niat beli rumah ehhh ternyata tercyduk juga jadi pemenang hadiah utama yeayyyyy 😍.

DEKOR RUMAH ALA SELEBGRAM


Nah, setelah melewati puluhan stand yang berjajar rapi di sini. Saya pun langsung mencari panggung yang terletak di ujung Hall B yang telah berjejer banyak kursi menghadap panggung. 

Syukur alhamdulilah di kerumaian itu, saya mendapatkan kursi dengan baris terdepan karena dicolek oleh teman untuk menemaninya. 'Wahh senangnya', dalam hati saya kala itu. Karena saya yakin dengan posisi duduk yang pas di depan dekat narasumber langsung berdiri. Saya pasti akan lebih fokus dan berkonsentrasi dalam mendengar paparannya seputar penataan dekor rumah.
Mbak Irma (Kiri) dan Mbak Adel (Kanan)
Nah, di acara ini ada 2 narasumber yang dihadirkan untuk sharing pada kami yang hadir. Keduanya adalah seorang ibu rumah tangga seperti kita-kita. Hanya saja, ketertarikannya kepada dunia dekor rumah sangat tinggi. Sehingga keduanya piawai menempatkan ornamen-ornamen yang dibutuhkan di tempat kediamannya. Dan menjadikan akun instagramnya sebagai penyalur semua kesenangannya atas dekor rumah. 
Di kesempatan sharing bareng di acara ini, dibuka oleh mbak Adel dengan akun @adelyavk yang memberikan ilmu kepada saya seputar tema rumah yang ada beberapa macam seperti : 

  1. Minimalis lebih menitik beratkan pada kesederhanaan dan sangat simpel. Hanya menggunakan elemen dekorasi dan bangunan pun hanya terbatas yang dibutuhkan saja. Namun begitu, hunian minimalis ini membuat look nya terkesan elegant lho temans.
  2. Jepang adalah salah satu konsep dasar desain interior rumah yang mengadopsi dari budaya masyarakat Jepang yang tidak terlalu suka dengan banyaknya peletakan furniture. Karena dengan mengadopsi konsep rumah seperti ini, maka rumah nampak lebih luas dan terasa lega.
  3. Bohemian adalah gaya penataan rumah yang hadir karena ketidakteraturan dan ketidakpastian. Semua dibuat dengan penuh spontan dan memanfaatkan apa saja benda yang ada. Namun tetap saja, bohemian memiliki ciri khas tertentu. 
  4. Industrial yang dimaksud desain dengan konsep ini adalah dikuatkan dengan kesan kuat pada suatu ruangan yang unfinished, atau kesan membiarkan segala sesuatunya hadir dan tampak belum selesai. Dinding bata ekspos, material besi, pemipaan yang terbuka dan kontruksi langit-langit dibiarkan terbuka . Desain ini sebenarnya mewakili gaya hidup modern , serba cepat dan simpel. 
Memang ya, namanya selera itu tidak bisa disamakan satu dengan yang lain. Karena konsep dan dekorasi suatu rumah itu bisa dikatakan sebagai karakter dan pembawaan si tuan rumah.  
Sumber IG @adelyavk
Kalau saya sendiri sukanya type rumah Minimalis. Tapi berbeda dengan mbak Adel yang menganut type industrial. Nah, type rumah industrial ala selebgram dengan follower 9179 ini adalah type rumah yang banyak menganut warna putih dan abu-abu. Lalu jangan lupa untuk menambahkan ornamen unik yang ada dalam hunian. Terus, perhatikan juga dalam menambahkan tanaman yang bisa menghilangkan rasa bosan penghuni dengan warna-warna cat yang sudah ada di dinding rumah.

Selanjutnya, ada mbak Irma Alaydrus dengan akun Instagram nya @irmaalaydrus yang sharing seputar bagaimana cara mendekor rumah yang berlahan sempit seperti kebanyakan hunian di perumahan atau cluster jaman sekarang kan ya. 

Nah.... menurut mbak Irma jika kita bosan dengan dekor rumah seperti sekarang, bisa juga lho kita mengganti tata letak (layout). Nah jika di rumah banyak anak kecil? bagaimana mengatasinya ? menurut mbak Irma yang hadir juga memberikan banyak tips nih untuk menata rumah yang bisa kita terapkan jika kita punya anak kecil, apa saja itu? yukk simak....

Bagaimana cara mendekor rumah ala selebgram jika di dalam rumah ada anak kecil. Berikut tipsnya.....
  1. Meletakkan barang-barang yang pecah belah jangan di tempat yang rendah yang mudah terjangkau anak-anak.
  2. Tidak perlu banyak barang, jika kita masih memiliki anak kecil.
  3. Ganti rak dengan ambalan untuk menghindari banyaknya paku yang bisa mengurangi pemandangan dan juga beresiko kepada anak kita.
  4. Buanglah barang-barang yang tidak kita perlukan di dalam rumah. 
  5. Jika memungkinkan, berikanlah anak ruang khusus (kamarnya) untuk mengeksplosari kegiatan bermainnya, sehingga tidak menganggu kerapian area rumah yang lainnya.
Sumber : @irmaalaydrus
Hemm melihat luas rumah mbak Irma selebar 800 meter membuat saya mikir, rumahnya gedhe banget ya 😄 jadi bisa leluasa menata rumah. Nah, dapat ilmu banget kan datang di acara penuh manfaat ini. Yukk kita mulai menata dan merapikan rumah yang menjadi rumahku surgaku, supaya penghuni rumah juga akan lebih nyaman. 

Udahan dulu ya tulisanfebri kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi dalam menata rumah. Sampai ketemu di tulisanfebri berikutnya. 














Komentar

MRENEYOO mengatakan…
Thx mba atas tips " nya... Btw koq template kita kembaran ya... Itu yg paling atas gmn ngedisain gbrnya 😊
nitalanaf mengatakan…
Wah keren2 ya. Gue pun lebih suka dengan konsep pengaturan rumah yang simple. Kurang suka dengan banyak perabot. Bikin sempit dan males bersihinnya, haha... Rumah minimalis dengan ada kitchen studio, ini sih khayalan tertingginya, haha... Asyik ya kalau bisa lihat2 dan sekaligus belajar ttg rumah serta dekorasinya dalam sebuah pameran gini.
Febrianty mengatakan…
Wkwkwk kembaran dan warnanya pink cewek banget ya, itu pakai aplikasi online pixiz kwkw
Febrianty mengatakan…
Nah iya, sambil menyelam sambil minum air ya Miss lihat pameran sembari belajar dekor buat nata-nata rumah xixi. Rumah yang simple emang enak juga ngebersihinnya. Tanpa banyak perabot dan macam-macam pernak pernik nya ya
Elva Susanti mengatakan…
Asik ya mbak bisa menata rumah menjadi enak dilihat. Saya juga masih belajar banget nih dari mereka berdua