Lebaran Semakin Bermakna Bersama IndiHome

Lebaran Berkesan Bersama IndiHome (tulisanfebri310)

LEBARAN MOMENT YANG SELALU DITUNGGU

Lebaran adalah salah satu moment lebaran yang selalu ditunggu. Yapp karena di kesempatan penuh suka cita itulah. Semua kaum muslim berbahagia telah menyelesaikan ibadah puasa Ramadan selama 1 bulan penuh. Tak jarang dari mereka termasuk saya, yang rela merogoh kocek tak sedikit untuk melakukan perjalanan panjang dengan penuh harap akan bertemu orang terkasih di hari fitri. 

Di Indonesia sendiri, hari raya Idul Fitri menjadi moment bermanfaat untuk bertemu keluarga dekat di kampung halaman yang biasa kita kenal dengan mudik. Di moment mudik inilah, semua umat muslim "berjuang" menggunakan tenaga, pikiran, waktu dan juga biaya untuk bisa bertemu dan berbahagia  merayakan hari kemenangan ini. 

Pegawai kantor/ perusahaan libur, murid sekolah apalagi. Terjedanya sejenak aktivitas normal pada umumnya menjadi salah satu kesempatan untuk bisa kembali dan bertemu dengan orang yang kita kasihi. Tangerang Malang pun menjadi terasa dekat karena semangat ingin kumpul bersama keluarga mengalahkan segalanya. 

Lebaran tahun ini pun menjadi berbeda dengan lebaran sebelumnya, dimana tahun ini merupakan tahun ke2 tanpa kehadiran seorang ibu yang penuh cinta. Setiap malam takbir berkumandang, selalu membuat saya rindu dan ingin bertemu ibu. Begitulah yang saya rasakan, tanpa kehadiran Ibu yang telah berpulang pada Oktober 2021 silam membuat sebagian rasa ini pergi. 

Tetapi kehidupan tetap berjalan, ada sosok ayah yang butuh pendampingan dan dikuatkan untuk menjalani waktu di sisa umurnya. Saya sebagai anak perempuan tertua, sudah seharusnya mampu menjadi tumpuan cerita dan kasih dari 2 adek perempuan dan juga 2 kakak lelaki yang harus menjalani kehidupan dengan membahagiakan ayah kami yang sudah lanjut usia. 

LEBARAN SAMA DENGAN NGONTEN

Dari 5 bersaudara, 2 diantaranya merayakan lebaran di kampung halaman pasangannya. Sementara adik perempuan yang paling bontot harus merayakan lebaran di rumah dinas suaminya dikarenakan tugas negara sebagai seorang perwira TNI AD. Hanya tersisa saya dan adek perempuan yang memilih merayakan lebaran di Malang membersamai ayah yang kini sendiri dan hanya memiliki seorang kakak ini.

So, waktu lebaran tiba menjadi moment yang langka bagi kami  untuk saling memafkan dan berbagi kebahagiaan satu sama lain. Makan bersama, ngobrol seru dan saling tertawa melepas rindu sudah melekat dan menjadi satu kesempatan yang tak dapat dipisahkan. Posisi almarhumah ibu yang menjadi anak keempat dari 10 bersaudara dan ayah sebagai sosok yang di tua kan membuat setiap keluarga berkunjung ke rumah kami. 

Mulai dari keluarga kecil saya dan adek, keluarga suami, keluarga ayah, keluarga almarhumah ibu yang tak sedikit hingga kerabat yang jauh pun datang ke rumah ayah di Karangploso Malang. Alhamdulilah kami bisa berkumpul dan berbagi cerita di rumah yang lumayan bisa menampung dengan leluasa. 

Jepret sana sini pun menjadi keharusan yang tak bisa kami tinggalkan. Setiap rombongan keluarga yang akan pulang, wajib kami minta fotonya untuk dijadikan dokumentasi tahunan. Yapp, moment langka yang terjadi hanya 1 tahun sekali ini, pastinya akan berkesan dan penuh makna jika diabadikan dalam setiap kesempatan. 

MEMBUAT KONTEN FOTO DAN VIDEO 

Adalah hal yang wajib dibuat dalam pertemuan yang penuh makna ini. Masing-masing pun tak menolak untuk berfoto dan membuat konten bersama. Bahkan di acara halal bihalal keluarga besar suami yang berpindah-pindah dari satu kota ke kota yang lain pun saya bertugas menjadi fotografer wajib keluarga yang mengabadikan kebersamaan per keluarga satu sama lain. 

Eits, banyak lho manfaat ngonten dalam kehidupan kita. Terlebih saat lebaran bersama keluarga dan handai taulan seperti : 

  1. Menjadi pengikat silaturahmi saat  bersama keluarga 
  2. Bisa mendekatkan diri satu sama lain saat ngonten bersama dilakukan 
  3. Menjadi dokumentasi yang "mahal" karena hanya dilakukan satu tahun sekali, sehingga kita bisa memiliki kenang-kenangan yang akan berganti setiap tahunnya 
  4. Meningkatkan rasa percaya diri terlebih kepada anak dengan berlatih di depan kamera
  5. Meningkatkan interaksi saat ngobrol dan diskusi seputar konten yang akan dibuat
  6. Memberikan lingkungan yang baik dan sehat dengan hidup rukun antar keluarga satu dan lainnya
Nah, kalau sudah ngonten jangan lupa untuk share di sosial media ya guys. Supaya konten yang kita buat tidak hilang atau sirna begitu saja dan menjadi jejak digital kenangan yang akan memory yang kita ciptakan bersama orang terkasih. 

Lebaran Semakin Bermakna Bersama IndiHome

Nah, urusan konten ria. Memang harus diimbangi oleh internet provider yang menjadi andalan keluarga. Kalau saya terbantu banget dengan adanya IndiHome yang memang menjadi andalan saat ngonten. Banyak kelebihan yang saya suka dari IndiHome sebagai jaringan internet Indonesia yang telah banyak digunakan oleh masyarakat. 

Sepertinya ga perlu cerita panjang kali lebar apa itu IndiHome ya! karena memang kita semua pasti sudah tahu bahwa jaringan internet provider milik BUMN PT Telkom Indonesia  ini telah dikenal luas oleh masyarakat, sebagai alat untuk membantu menguasai tekhnologi dengan cepat dan hemat. Indihome yang merupakan layanan digital penyedia internet, telepon rumah dan TV interaktif dengan beragam pilihan paket ini telah tersebar di seluruh wilayah Indonesia lho. 
Banyak lho kelebihan yang bisa kita rasakan saat memakai dan menjadi pelanggan IndiHome. Seperti saya yang juga menggunakan layanan provider internet cepat IndiHome ini sejak beberapa tahun lalu.  Apa saja sih yang bisa kita nikmati jika menjadi pelanggan IndiHome? Yuk lanjutin bacanya : 
  1. Internet cepat ini menggunakan jaringan fiber optik dan tersebar hingga pelosok negeri. Menawarkan kecepatan mulai dari 10 Mbps hingga 300 Mbps. Sehingga membuat jaringan IndiHome tahan terhadap cuaca dan lebih stabil. Pastinya segala aktivitas yang kita lakukan akan berjalan dengan lancar dan nyaman pastinya. 
  2. Terdapat fitur TV berlangganan yang berisi beragam fitur terkini dan dibutuhkan di dalamnya. Kita bisa playback, pause dan rewind tayangan favorit tanpa perlu khawatir kehilangan moment penting pada setiap adegan yang ada hingga 7 hari kebelakang. Selain itu kita bisa rekam hingga 600 menit, asyik kan cocok buat kalian yang hobi nonton TV.  
  3. Bebas nelpon hingga 1000 menit sesuai dengan pilihan paket yang kita ambil. Tentunya dengan suara jernih membuat komunikasi semakin lancar. 
Eits tidak sampai disitu, apalagi IndiHome punya layanan myIndiHome yang memudahkan  semua pengguna merasakan kemudahan mengelola pelayanan hanya dari genggaman tangan. Melalui aplikasi yang telah diunduh sebanyak 5 juta download ini menunjukkan aplikasi myIndiHome tidak bisa dipandang sebelah mata. Rilis pada Maret 2016 membuat pengecekan tagihan, mendapatkan info dan promo, menukarkan point hingga melakukan pengaduan hingga memantau proses penyelesaian pengaduan dengan sangat praktis.
Bersyukur mengenal IndiHome jauh sebelum IndiHome besar seperti sekarang, kini #BerkontenRiaBersamaIndiHome semakin membuat #AktivitasTanpaBatas karena #InternetnyaIndonesia besutan PT Telkom Indonesia  mampu memenuhi kebutuhan semua pelanggannya. 

Alhamdulilah lebaran tahun ini semakin bermakna dan lebih terasa kebersamaannya karena dibantu oleh konten-konten yang makin mengeratkan hubungan kami sebagai anggota keluarga. Terima kasih IndiHome telah menjadi bagian dari keluarga Indonesia dalam menakhlukkan teknologi yang kemajuannya meningkat pesat dan tak terkendali. 
***
Sumber bahan :
- Foto milik dokumentasi pribadi dan canva sebagai pendukung
- website referensi : https://www.indihome.co.id/
- sumber bacaan : Aplikasi myIndiHome